Home BERITAKABAR KAMPUS Al-Khidmah Gelar Istighosah di UIN Yogyakarta

Al-Khidmah Gelar Istighosah di UIN Yogyakarta

by lpm_arena
Print Friendly, PDF & Email

Rabu malam (26/04), suasana Laboratorium Agama Masjid UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta tampak berbeda. Ribuan jamaah muslim yang berasal dari berbagai daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur berkumpul dalam acara Tabligh Akbar dan Istighosah Bersama yang diselenggarakan organisasi Al-Khidmah Yogyakarta.

Acara tersebut di selenggarakan sebagai upaya mencetak generasi muda yang cerdas dalam pengetahuan dan mulia dalam akhlak. “Acara ini dilakukan sebagai salah satu upaya menciptakan generasi muda berwawasan nusantara namun memiliki akhlak dan spiritual yang mulia,” ungkap Ketua Panitia, Nanang Eka Wahyudi.

Nanang juga menambahkan jika acara ini rencananya akan menjadi kegiatan rutin tahunan yang akan diselenggarakan Al-Khidmat. Dalam acara ini, hadir pula beberapa ulama seperti Kiyai Najid dari Kediri serta para habib-habib dari Semarang dan Surabaya.

Sementara itu, salah seorang jamaah yang bernama Totok Heri menyambut baik acara ini. Bagi pria paruh baya tersebut dzikir merupakan perintah dari Allah, dia juga menambahkan jika acara ini juga baik untuk menambah pengalaman. Hal yang tidak jauh berbeda juga diungkapkan jamaah lainya yang bernama Mas’ud, baginya acara demikian sangat bermafaat. ”Pengajian seperti ini kan baik, dari pada di rumah tidak ngapa-ngapain,”cetusnya. Lebih lanjutnya, Mas’ud berharap acara seperti ini perlu lebih sering diadakan.[Folly].