Home - Taman Baca Masyarakat Harus Lestari

Taman Baca Masyarakat Harus Lestari

by lpm_arena
Print Friendly, PDF & Email

Muhsin Kalida beserta tamu undangan ketika Talkshow berlangsung, Selasa (19/11).

Lpmarena.com, Selasa (19/11), Talkshow dengan tema “Networking Perpustakaan” diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Jurusan (BEM-J) Ilmu Perpustakaan UIN Sunan Kalijaga. Talkshow Pekan Budaya ini berlangsung di Lobi Fakultas Adab dan Budaya pukul 13.00-15.00 WIB , dan dihadiri oleh sejumlah tamu dari Sanggar Lembah Sastra (Salemba), Muhsin Kalida dari Taman Baca Masyarakat (TBM), serta kalangan mahasiswa UIN Sunan Kalijaga.

Dalam Talkshow ini, Muhsin Kalida berharap agar TBM bisa terus berjalan, meskipun ada atau tidak ada dana. Kemudian dia menghimbau agar TBM jangan sampai menggantungkan diri hanya kepada pemerintah saja, melainkan TBM harus bisa berdiri sendiri, TBM tidak boleh mati hanya karena tidak tersedianya dana.

Menurut Fityat Afnani, salah seorang panitia, acara ini bertujuan untuk memperingati Milad Fakultas Adab dan Budaya dan merupakan rangkaian dari beberapa acara yang diselenggarakan selama lima hari berturut-turut, “Acara ini merupakan rangkaian dari acara Milad yang diperingati dari tanggal 16-20 November,” ungkap Fityat Afnani.

Ketua BEM-F (Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas), Hilman Abdullah mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada TBM karena kerjasama yang telah terjalin selama ini. Karena atas kerja sama inilah mahasiswa dapat memperoleh banyak manfaat. “Kami berterima kasih kepada TBM karena kerjasama yang telah terjalin ini” ungkap Hilman. (Siti Umaiyah)

 

Editor : Ulfatul Fikriyah